#OOTD: Outfit Gaul Ala Kampus

Tampil dengan gaya berpakaian yang berbeda setiap harinya adalah hal yang sangat menyenangkan bagi mahasiswa atau mahasiswi saat ke kampus. Dulu saat jaman masih di SMA setiap hari semua menggunakan pakaian yang sama karena menggunakan seragam sekolah, sekarang kita bisa eksplorasi gaya berpakaian kita sendiri.  Insprasi gaya berpakaian ini datang dari banyak hal mulai dari saingan dengan teman, meniru gaya kakak kelas, meniru idola bahkan tren OOTD alias outfit of the day yang sedang hits dikalangan mahasiswa. Nah, supaya ngga kalah fun, kita lihat yuk gaya gaul ala kampus FISIP UAJY.

  • pilihan anak buat jadi model yang pakai baju rapi tapi tetep kelihatan kece

Memadupadankan yang digunakan adalah senjata paling ampuh supaya kelihatan gaya dan rapi kekampus. Bukan berarti bukan SMA lagi, lalu kampus tidak punya aturan. Peraturan kampus yang mengharuskan setiap mahasiswa dan mahasiswinya untuk menggunakan rapi dengan kemeja, celana panjang/rok dan bersepatu kadang membuat kita merasa . Tapi tunggu dulu, kemeja bukan baju yang menurut beberapa mahasiswa dan mahasiswi. Justru dengan selalu memakai kemeja dan bersepatu membuat mereka merasa percaya diri dan nyaman saat ke kampus.

Kita bisa memadupadankan kemeja dengan celana favorit dengan atasan kemeja vintage warna kesukaan kita. Ditambah dengan aksesoris jam tangan atau aksesoris lain supaya terlihat modis dan gaya. Rok rimpel atau rok span juga bisa kita gunakan sebagai bawahan dengan atasan tanktop polos hitam dipadu kemerja atau motif. Jadi, selamanya kan kemeja itu ?

  • pilihan anak buat jadi model yang pakai baju kaya mau kepesta

Gaya berpakaian rapi kadang membuat mahasiswa merasa penampilannya terlalu formal dan kurang menarik. Jadi sebagian dari mereka memilih untuk menggunakan kaos atau tanktop saat ke kampus. Outfit yang kita gunakan selalu akan menjadi pusat perhatian terutama teman-teman sekampus. Ini nih gaya mall yang kebawa oleh sebagian mahasiswa supaya kelihatan gaul di kampus.

  1. Rok mini di atas lutut yang dipadukan dengan kaos ketat dengan bahan yang tipis sehingga membuat orang lain dengan mudah melihat pakaian bagian dalam kita. Kadang bukan menggunakan rok mini tapi menggunakan legging. Biasanya gaya pakaian seperti ini digunakan oleh kebanyakan mahasiswi.
  2. Bukan hanya cewek yang punya kebiasaan menggunakan pakaian yang tidak sesuai dengan peraturan kampus, laki-laki pun juga demikian. Style yang biasa digunakan celana pensil dan kaos oblong dan hanya membawa binder atau ballpoint saja saat kuliah.

Persaingan gaya berpakaian ke kampus memang kadang membuat mahasiswa dan mahasiswi ini lupa bagaimana aturan kampus yang harus ditaati. Yuk guys jangan sampai pakaian yang kita pakai justru kelihatan salah gaul, pakai pakaian yang sopan dan rapi tapi tetap trendy untuk gaul ala kampus. Walaupun begitu semangat belajar harus tetap ada dan tidak boleh tergantikan oleh semangat gaya hidup. (ims)

Design a site like this with WordPress.com
Get started
search previous next tag category expand menu location phone mail time cart zoom edit close